Pantai Wartawan - Ayo Wisata

Pencarian

Pantai Wartawan

2016-12-16


Pintu masuk Pantai Wartawan. sumber: vacation-star.blogspot.co.id

Pantai Wartawan, sebuah nama pantai yang tergolong unik ini berada di kawasan Way Muli, Pesisir Selatan Rajabasa. Dalam benak anda pasti berfikir bagaimana bisa pantai ini bernama Wartawan? Mengapa demikian?

Nama yang disematkan pada pantai ini tak lain dan tak bukan kerana ada kaitannya dengan pengelola pantai ini yang memiliki profesi sebagai seorang Wartawan. Pantai yang berada diarea sempit jalan Lingkar Gunung Rajabasa, Lereng Gunung, dan laut ini menyuguhkan pemandangan yang sangat indah dengan hamparan pantai lengkap dengan air birunya ditambah dengan pesona pulau-pulau yang berada disekitarnya.

Jalan Menuju Pantai Wartawan. sumber: storify.com
Masih ada lagi hal unik dari pantai ini, selain dari namanya, pantai ini juga mempunyai keunikan lain yakni adanya sumber air panas yang bercampur dengan air laut. Dengan suhu mencapai 80 derajat celcius sumber mata air ini semakin unik karena meskipun bercampur dengan air laut tetapi airnya tidak akan terasa asin. Banyak masyarakat yang percaya bahwa air dari sumber mata air ini bisa menyembuhkan penyakit seperti reumatik dan penyakit kulit. Untuk bisa menikmati air panas di pantai ini maka anda harus datang pada pagi dan sore hari atau pada saat air laut sedang surut. Karena pada saat ait laut pasang sumber mata airnya akan tertutup oleh air laut dan anda tidak bisa melihatnya.

Salah Satu Sumber Mata Air. sumber: komalasariak.blogspot.co.id
Selain dari air panasnya yang menjadi daya tarik, di pantai ini juga tersaji pemandangan yang sayang untuk dilewatkan. Jika beruntung karena cuaca yang cerah anda bisa menikmati pemandangan Gunung Anak Krakatau yang berada ditengah laut.

Gunung Anak Krakatau tampak dari kejauhan. sumber: panoramio.com
Untuk menuju Pantai Wartawan ini sangat mudah karena letaknya yang berada di tepian jalan raya yang menghubungkan kecamatan Rajabasa dan Kota Kalianda. Akses jalannya juga cukup bagus dan mudah untuk dilewati. Pantai ini berjarak sekitar 31 km dari Pelabuhan Bakauheni atau 18 km dari pusat kota Kalianda.

No comments:

Post a Comment

 

Translate

Most Reading

histats

Tags