Pantai Tembakak, Pantai Dengan Batuan Besar Dan Besar - Ayo Wisata

Pencarian

Pantai Tembakak, Pantai Dengan Batuan Besar Dan Besar

2017-01-04

Bagi anda yang sudah pernah berkunjung ke Pulau Pisang kabupaten Pesisir Barat pantai ini pasti sudah tidak asing lagi di telinga anda, pantai ini adalah Pantai Tembakak. Pantai Tembakak adalah akses utama yang sering digunakan oleh wisatawan maupun masyarakat setempat untuk munuju Pulau Pisang. Jaraknya yang sangat dekat sekitar 2 kilo meter dengan Pulau Pisang membuat pantai ini menjadi pelabuhan penyeberangan favorit menuju Pulau Pisang.

Pantai Tembakak. sumber: novenrique.blogspot.co.id
Pantai ini sangat berbeda dengan dengan pantai yang ada di Lampung. Jika umumnya pantai-pantai yang ada di Lampung memiliki ciri khas pasir yang putih, tidak dengan Pantai Tembakak ini. Pantai Tembakak memiliki ciri khas yakni batuan berwarna hitam yang mendominasi di pantai ini. Pemandangan yang paling dinanti di pantai ini adalah saat ombaknya yang menggulung dan terbelah oleh bebatuan di pinggir pantai.

Umumnya panta-pantai yang ada di kawasan Pesisir Barat diberi nama sesuai dengan nama daerahnya. Begitu pula dengan pantai ini. Pantai Tembakak berada di pekon Tembakak, kecamatan Karya Penggawa, kabupaten Pesisir Barat, Lampung. Selain terkenal sebagai tempat penyeberangan menuju Pulau Pisang, pantai ini juga sering dijadikan sebagai tempat persinggahan dan tempat beristirahat bagi para Pelancong yang melintasi Jalan Lintas Barat Sumatera antara Krui dan Bengkulu.

Batuan Yang Mendominasi Pantai Tembakak. sumber: malahayati.ac.id
Untuk menuju Pantai Tembak terlebih dahulu, karena pantai ini berada sekitar 20 kilo meter kearah utara di jalan raya menuju Pugung Tampak, kecamatan Pesisir Utara. Dari Bandar Lampung anda bisa menempuh rute Krui dengan melewati Kota Agung. Lama waktu yang harus anda tempuh adalah 6-7 jam untuk sampai ke kota Krui. Setelah tiba di kota Krui, anda harus menempuh perjalanan lagi selama sekitar 30 menit untuk sampai di Pantai Tembakak.

No comments:

Post a Comment

 

Translate

Most Reading

histats

Tags